20121204

Langit begitu tebal sore ini.
Menguarkan kengerian,
menebarkan sendu.

Aku mencium aroma-aroma masa lalu
saat menapaki jalan tak tentu.
Jalan panjang yang tak kutahu,
diiringi bunyi besi yang syahdu.

Menuju timur aku,
berdua menyendiri dari riuh dan hiruk pikuk kota penuh.
Entah apa yang ingin dituju.

Langit begitu tebal sore ini.
Aku menunggu secangkir teman duduk.